Thursday, October 7, 2010

Jangan Kalah Dengan Mereka Yang Berpenyakit

Yang paling ditunggu oleh mereka yang hatinya berpenyakit adalah,...
saat tersandung para da'i di jalan dakwah,...
paling sedikit mereka akan mencibir,....
berteriak senang,...dan menebarkan langkah da'i yang tersandung itu,...

kenapa mereka demikian?,...
karena memang itulah pekerjaan yang mereka lakoni,...
sebagian hidup mereka hanya untuk mengamati perilaku sang da'i,...
mereka diam saat sang da'i melakukan langkah-langkah mantap yang menebar manfaat,..
namun mulai menunjukkan reaksi saat sang da'i terjebak pada kelalaian atau kelelahan,...

begitulah sejarah para du'at memang di isi dengan tetap hadirnya kelompok manusia seperti itu.
Satu hari dulu,... Nabi SAW dengan mantap mengatakan bahwa Rum akan menang melawan Bizantium,...para sahabatpun senang mendengar berita ini
dengan mantap mereka menyampaikan berita prediktif ini kepada semua orang,...
namun,...kemenangan tidak terjadi seketika,... malah yang paling dekat,...
Bizantium memukul kalah pasukan Rum,..
akhirnya celoteh ejekan,..dan semacamnya dilontarkan kepada Nabi Saw dan para sahabatnya
oleh mereka yang hatinya berpenyakit,...
karena itulah pekerjaannya,...
kesalahan bicara,...kelalaian tindakan,.. dan semua yang dapat menjatuhkan para da'i akan mereka sebarluaskan segera,....

sudah selayaknya para da'i hanya berserah kepada Rabb nya
meminta perlindungan pada-Nya,...
konon lagi pada zaman seperti sekarang ini,...
sedikit bahasa yang rasa berbeda sudah ditafsirkan bermacam-macam,...

taklah ini harus mengguncang hatimu,...
tolehlah pada perilaku sang da'i,..
apakah mereka meninggalkan akhlaq Islam?
Apakah mereka khawatir dengan citra agamanya?
Apakah mereka sudah bahu membahu dengan musuh Allah untuk menghancurkan agama ini
apakah,.....????
Bukankah kemuliaan dakwah ini bukan dengan membiarkan Isam hanya hidup dalam kata-kata atau pengakuan,...
melainkan pada tindakan demi tindakan yang dilakukan dengan tulus karena Allah?,...

bersabarlah,.. Jalan ini masih panjang, menanjak,...dan banyak hambatannya,...
namun ketahuilah,...
bahwa taburan kemuliaan akan menyambut kehadiranmu,...
sebagaimana kau telah bersumpah untuk membesarkan agama ini karena Tuhanmu,...
bukan karena mereka,....

No comments:

Total Pageviews